GAMBARAN TINGKAT STRES MAHASISWA TINGKAT IV DALAM MENYUSUN SKRIPSI DI STIKes MUHAMMADIYAH CIAMIS

Authors

  • aap apipudin STIKes Muhammadiyah Ciamis

Keywords:

Stres, Skripsi, Mahasiswa, Keperawatan.

Abstract

Latar belakang: Stres merupakan sebuah fenomena yang sering terjadi dalam kehidupan sehari-hari dan dapat dialami oleh setiap individu dasarnya stres tersebut normal dialami dan bagian yang tidak dapat dipisahkan dalam kehidupan. Stres ini dapat terjadi dikalangan mahasiswa tingkat akhir yang sedang menyusun skripsi dimana stres pada masa pendidikan yang berhubungan dengan proses menjalani kegiatan pendidikan yang terjadi yang disebabkan karena tuntutan yang timbul selama seseorang dalam masa pendidikan dan terjadi kegagalan dalam memenuhi tuntutan tersebut. Tujuan : Mengetahui gambaran tingkat stres mahasiswa tingkat IV dalam menyusun skripsi di STIKes Muhammadiyah Ciamis. Metode : Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu deskriptif kuantitatif dengan pendekatan cross sectional.  Populasi dalam penelitian ini yaitu mahasiswa tingkat IV yang sedang menyusun skripsi di STIKes Muhammadiyah Ciamis. pengambilan sampel yang dilakukan dengan menggunakan total sampling. Jumlah sample dalam penelitian ini 84 orang. Hasil Penelitian : Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tingkat stres mahasiswa tingkat akhir di STIKes Muhammadiyah Ciamis yang sedang menyusun skripsi menunjukkan bahwa sebanyak 59 responden (70,2%) mengalami stres yang normal. Kesimpulan : Tingkat Stres yang dialami oleh mahasiswa yang sedang menyusun skripsi yaitu berada di kategori normal

Published

2022-06-11

How to Cite

apipudin, aap. (2022). GAMBARAN TINGKAT STRES MAHASISWA TINGKAT IV DALAM MENYUSUN SKRIPSI DI STIKes MUHAMMADIYAH CIAMIS . JURNAL KESEHATAN STIKes MUHAMMADIYAH CIAMIS, 8(2), 37–49. Retrieved from https://ojs.stikesmucis.ac.id/index.php/jurkes/article/view/134